Manfaat Birthing Ball

7 Manfaat Birthing Ball, Dapat Memperlancar Proses Persalinan

Posted on

Menunggu kelahiran buah hati mungkin merupakan salah satu hal yang paling dinantikan oleh pasangan suami istri. Namun terkadang, momen tersebut juga seringkali menimbulkan kekhawatiran apakah proses persalinan akan berjalan lancar atau tidak. Nah sebenarnya para moms sekalian bisa melakukan usaha selama masa kehamilan yang bisa membantu proses persalinan agar berjalan lancar lho. Yaitu dengan memanfaatkan benda atau alat yang biasa disebut sebagai birthing ball. Ingin tahu apa fungsi dan kegunaannya?

Mengenal Birthing Ball

Adalah sebuah benda yang berbentuk bola besar mirip seperti gym ball atau exercise ball. Namun biasanya ukuran dari birthing ball akan lebih besar dan terbuat dari bahan antislip sehingga tidak membuat kita mudah terpleset ketika menggunakannya.

Nah biasanya birthing ball ini digunakan oleh bumil selama masa kehamilannya atau bahkan pasca melahirkan. Dimana ia bisa sangat membantu memberikan kenyamanan pada ibu hamil serta memperlancar proses persalinan nantinya.

Fungsi dan Manfaat Birthing Ball

Biasanya, ibu hamil mengunakan birthing ball ini pada masa kehamilan trimester ketiga. Dimana umumnya pada fase itu ukuran perut bumil sudah membesar dan seringkali menimbulkan nyeri pada pingang dan perasaan tidak nyaman lainnya.

Nah birthing ball sendiri berfungsi untuk meredakan gejala-gejala tersebut dengan membuat moms menjadi lebih aktif bergerak dengan olahraga ringan menggunakan bola ini. Dengan begitu, otot perut maupun punggung bumil akan menjadi lebih kuat dan juga bisa memperbaiki postur tubuh lagi.

Selain itu, berolahraga dengan bola tersebut juga bisa membantu dalam membuka otot panggul. Sehingga jalan agar bayi bisa turun menjadi terbuka dan bisa membantu proses persalinan berjalan lancar.

Berikut beberapa manfaat lain yang bisa kalian dapatkan ketika berolahraga menggunakan birthing ball :

  • Menguatkan otot perut dan punggung selama masa kehamilan.
  • Meredakan sakit dan nyerit pada punggung ibu hamil.
  • Mendorong terbukanya otot panggul sebagai jalan bayi agar bisa lahir dengan lancar.
  • Memperbaiki postur tubuh agar kembali normal.
  • Menurunkan tingkat stress pada ibu hamil.
  • Memberikan kenyamanan dan meredakan rasa sakit sebelum melaihrkan.

Cara Menggunakan Birthing Ball

Belum tahu bagaimana cara menggunakan birthing ball ini? Ada beberapa gerakan sederhana yang bisa dilakukan oleh ibu hamil dengan menggunakan bantuan bola tersebut. Silahkan simak dan praktekan.

  • Squat di Atas Birthing ball

Posisikan bola menempel pada tembok, kemudian moms berdiri dengan posisi kaki terbuka di depan bola. Secara perlahan, turunkan tubuh hingga bokong menyentuh bola. Pastikan juga punggung moms menyentuh tembok. Lakukan secara perlahan dan juga hati-hati.

  • Memantul di Atas Bola

Gerakan berikutnya yaitu memantul dengan lembut di atas bola. Caranya duduk diatas birthing ball, kemudian lakukan pantulan lembut dengan menggerakan tubuh keatas dan ke bawah secara perlahan. Jaga keseimbangan tubuh dengan menggunakan kaki agar tidak jatuh.

  • Putaran Pinggul di Atas Bola

Kalian juga bisa melatih bagian perut dan panggul agar lebih kencang. Caranya dengan cucuk diatas bola kemudian lakukan gerakan memutar secara perlahan bertumbu pada birthing ball. Jangan lupa jaga keseimbangan dengan memanfaatkan kaki kalian.

  • V-Sit

Untuk gerakan yang satu ini, siapkan alas berupa matras dan berbaringlah diatasnya. Kemudian letakan pergelangan kaki di atas birthing bal. Setelah itu, angkat tubuh secara perlahan hingga membentuk huruf V. Tahan tubuh agar tidak menyentuh matras selama beberapa detik dan ulangi beberapa kali.

  • Overhead Squat

Silahkan buka kaki selebar bahu, kemudian pegang bola di depan kalian. Kemudian tekuk lutut seperti saat ingin duduk secara perlahan. Sambil menurunkan tubuh, angkat bola dengan tangan keatas kepala. Ulangi gerakan tersebut beberapa kali.

Proses persalinan memang seringkali membuat para ibu hamil khawatir dan cemas. Namun kalian bisa mempersiapkannya mulai dari sekarang dengan melakukan gerakan olahraga sederhana. Dengan memanfaatkan birthing ball yang akan sangat membantu bumil agar nantinya proses persalinan bisa berjalan lancar.

Semoga informasi diatas bisa bermanfaat bagi kita semua. Nantikan update informasi menarik lainnya yang sayang apabila kalian lewatkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *