Rekomendasi Bra Menyusui Terbaik

10 Rekomendasi Bra Menyusui Terbaik dan Ternyaman

Posted on

Setelah melahirkan dan memasuki masa menyusui, kondisi payudara akan mengalami perubahan menjadi membesar dan lebih sensitif. Salah memilih bra dapat mengakibatkan nafas menjadi sesak dan menimbulkan ruam. Namun, tenang saja, di sini ada 10 rekomendasi bra menyusui terbaik.

Terdapat beberapa model bra menyusui yang nyaman untuk digunakan oleh ibu menyusui. Jika Anda penasaran, silahkan simak ulasannya di dalam artikel ini.

10 Rekomendasi Bra menyusui Terbaik

Tidak perlu bingung lagi mencari bra menyusui terbaik dan nyaman untuk payudara Anda. Berikut ini 10 rekomendasi bra menyusui terbaik:

1. Lydyly, Nursing Bra

. Lydyly, Nursing Bra

Bra menyusui dari Lydyly ini sangat nyaman digunakan dan harganya tidak menguras kantong. Bra menyusui ini terbuat dari bahan satin yang lembut dan dengan desain full cup, sehingga tetap bisa menutup seluruh payudara Anda.

  • Tipe: Bukaan atas
  • Ukuran: 34, 36, 38, 40
  • Harga: Rp.43.900

2. Mama’s Choice

Mama's Choice

Nursing bra satu ini didesain khusus untuk memenuhi kebutuhan ibu menyusui, tidak membuat sesak saat digunakan berkat karetnya yang elastis. Selain itu, bahannya juga lembut dan mampu menyerap keringat.

  • Tipe: Bukaan atas
  • Ukuran: M, L, XL
  • Harga: Rp.169.000

3. Eve Maternity

Eve Maternity

Bra bermotif renda ini sangat cocok untuk Anda yang ingin payudaranya tidak menjadi kendur setelah melahirkan. Bra menyusui ini dilengkapi dengan kawat dan empat kait di bagian belakang, sehingga bra akan menopang payudara dengan baik. Selain itu, terdapat tambahan busa tipis yang membuat payudara tampak lebih indah.

  • Tipe: Bukaan atas
  • Ukuran: 34, 36, 38, 40
  • Harga: Rp.249.400

4. Medela, Sleep Bra

Medela, Sleep Bra

Bra menyusui ini terbuat dari bahan yang adem dan desainnya seamless, sehingga membuat tidur Anda semakin lelap. Anda juga tidak akan kesulitan untuk menyusui si kecil pada malam hari, karena cup-nya yang mudah dibuka.

  • Tipe: Bukaan silang
  • Ukuran: S, M, L
  • Harga: Rp.500.000

5. Sorex

Sorex

Siapa bilang ibu menyusui tidak bisa memakai bra yang seamless. Bra dari Sorex ini terbuat dari bahan stretch yang lembut dan dilengkapi karet elastis yang mampu mengikuti bentuk tubuh Anda. Selain itu, bahannya juga menyerap keringat, sehingga mampu menjaga agar payudara Anda tetap kering.

  • Tipe: Bukaan atas
  • Ukuran: 34-38, 38-42
  • Harga: Rp.67.500
Pos Terkait:  10 Rekomendasi Playmat Bayi Terbaik dan Berkualitas 2022

6. Tally

Tally

Bra bermotif ini sangat cocok untuk Anda yang tidak ingin ribet saat menyusui, karena didesain dengan bukaan depan yang memudahkan Anda menyusui tanpa harus melepaskan bra. Anda hanya tinggal membuka dan menutup kancing di bagian tengah dada.

  • Tipe: Bukaan depan
  • Ukuran: 36, 38, 40, 42
  • Harga: Rp.65.000

7. Yuna

Yuna

Bra menyusui ini dibuat menggunakan bahan katun premium yang breathable dan mampu menyerap keringat ataupun cairan ASI dengan baik. Bra ini cocok dipakai sehari-hari, karena nyaman dan terbukti awet.

  • Tipe: Bukaan depan
  • Ukuran: 34, 36, 38, 40, 42
  • Harga: Rp.75.000

8. You’ve (You Have)

You've (You Have)

Ketika si kecil menangis ingin segera mendapatkan ASI, ibu mungkin akan kebingungan. Bra dari You’ve desainnya simpel dengan bukaan depan yang bisa dibuka lebar, sehingga memudahkan ibu untuk segera memberi si kecil ASI. Selain itu, bahannya juga lembut dan ada sentuhan renda yang manis.

  • Tipe: Bukaan Depan
  • Ukuran: 36, 38, 40
  • Harga: Rp.189.000

9. MOOIMOM, Crossover Maternity & Nursing Bra

MOOIMOM, Crossover Maternity & Nursing Bra

Bra dengan model crossover cocok untuk Anda yang ingin terlihat indah dan seksi meski sedang hamil atau menyusui. Ditambah pula aksen renda pada bra yang akan menambah kesan feminin yang cantik dilihat mata. Dari segi perawatannya juga mudah, karena pad-nya yang bisa dilepas dan dipasang sesuai kebutuhan.

  • Tipe: Bukaan silang
  • Ukuran: M, L, XL, XXL
  • Harga: Rp.179.000

10. MOOIMOM, Hands Free Pumping Bra

MOOIMOM, Hands Free Pumping Bra

Bra dari MOOIMOM ini menawarkan berbagai keunggulan, terutama untuk para working moms. Bra ini didesain dengan bukaan yang pas untuk memudahkan Anda memompa ASI. 

Desain silang pada celahnya akan melindungi payudara agar tidak terlihat ketika menyusui buah hati. Selain itu, pada bagian depan bra dilengkapi dengan double zipper yang memudahkan Anda untuk menyesuaikan saat payudara semakin membesar.

  • Tipe: Bukaan depan
  • Ukuran: M, L
  • Harga: Rp.340.000

Kesimpulan

Itulah deretan bra menyusui yang bisa Anda pilih untuk memudahkan Anda selama proses menyusui buah hati. 10 rekomendasi bra menyusui terbaik adalah bra dengan merek pilihan yang dijamin layak untuk Anda beli.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *